Saat Pembekalan Pada Calon Wisudawan |
Diantaranya yang disampaikan adalah enam pilar sikap mental positif. Pertama bisa dipercaya, kemudian rasa hormat, bertanggungjawab. bersikap adil. kepedulian dan memikirkan kepentingan umum.
Penjabaran pilar pertama jujur dalam berkomunikasi.Berbicara berdasarkan fakta menunjukkan ketulusan hati . Berintegritas -menepati janji, jujur dalam bertindak dan tidak plinplan.
Pilar kedua santun dan hormat dalam bersikap. Menghargai orang lain. Berbuat yang terbaik dalam segala situasi.
Pilar ketiga bertanggung jawab. Bersedia selalu mengembangkan diri. Mau belajar dari pengalaman. Berani menanggung konsekuensi. Mengejar mutu dan memiliki komitmen.
Pilar keempat tidak memihak,bersikap adil,bersikap terbuka dan mau menerima masukan.
Selanjutnya pilar kelima yaitu memiliki kepedulian pada orang lain . Tidak memanfaatkan orang lain untuk memenuhi keinginannya serta murah hati.
Pilar keenam memikirkan kepentingan umum. Menjaga sikap dan perilaku dalam berinteraksi serta tidak merugikan orang lain.
Agar memiliki kompetensi yang sesuai harus memahami job description. Memahami kelebihan dan kelemahan diri. Terbuka terhadap masukan/kritik, bersedia mengembangkan diri secara terus menerus, baik sofa skills maupun hard skills. Kemudian tidak cepat puas.
Cara mendapatkan informasi lowongan pekerjaan bisa lewat media massa cetak, radio dan televisi. Internet, career center di perguruan tinggi, job fair, magang di perusahaan dan jaringan sosial. Sedang cara me;amar pekerjaan surat lamaran yang menarik, CV & Lampiran yang menarik, kemudian cara bicara yang meyakinkan. Saat menghadapi tes wawancara hendaknya percaya diri dan bersikap tenang. Berpenampilan rapi dan menarik. Mengetahui profil perusahaan. Memilik pengetahuan tentang jabatan yang dilamar. Memiliki argumentasi yang jelas mengapa melamar pekerjaan tersebut. Menguasai bidang studi yang dipelajari menjawab setiap pertanyaan dengan jelas dan tegas . Kemudian jangan terprovokasi dengan sikap pewawancara.
Sangat berguna dan bermanfaat sekali mas terlebih di saat mereka yg kebetulan memerlukan info ini :)
ReplyDeletewah terimakasih ya sob ;)
Deletesetuju sama point-point diatas,,
ReplyDeletenice share
sip makasih kunjungannya di artikel kiat sukses meniti karier
Deletewah info yang berguna sekali mas, salam kenal
ReplyDeleteoke sama-sama selamat datang di gelorablog.blogspot.com
Delete